Atasi Rasa Tidak Percaya Diri dalam Pekerjaan

Karir

28 November 2022

Ketika kita bekerja, kerap kali kita menghadapi berbagai tantangan yang mengharuskan kita untuk menyelesaikannya dengan baik, menuntut kita untuk percaya diri dalam mengerjakannya. Namun, terkadang, rasa tidak percaya diri ketika bekerja datang dengan tiba-tiba, sehingga membuat kinerja menurun drastis.

Hal ini sebetulnya wajar terjadi di kalangan profesional, khususnya saat stress melanda. Saat merasa tidak percaya diri, kita cenderung bertanya-tanya apakah kita mampu mengerjakan segala pekerjaan kita, atau bahkan sampai meragukan kemampuan diri yang kita punya dalam menyelesaikan pekerjaan.

Penyebab Hilangnya Percaya Diri dalam Pekerjaan

Kehilangan Percaya Diri saat Bekerja

Beberapa hal yang menjadi sumber rasa tidak percaya diri dalam bekerja pun beragam, beberapa di antaranya:

1. Gaji. Tanpa kita sadari, kita sering merasa tidak percaya diri ketika membandingkan pendapatan kita dengan orang lain, lho.

2. Workload atau beban kerja. Uniknya, kita bisa saja merasa tidak percaya diri dalam mengerjakan beban kerja kita yang terlampau banyak, namun bisa juga merasa tidak percaya diri ketika beban kerja kita terlampau sedikit. Kita menjadi ragu, apakah atasan memandang rendah diri kita ketika beban kerja kita sedikit.

3. Jabatan. Serupa dengan gaji, kita rentan terhadap rasa tidak percaya diri ketika kita membandingkan jabatan kita dengan rekan kerja kita, apalagi yang seusia. Kita menjadi ragu apakah saat ini kita menjalankan career path yang tepat atau tidak.

4 Membuat kesalahan. Sering kali kesalahan yang kita perbuat saat bekerja membuat kita merasa malu dan merasa tidak becus. Hal ini jika dibiarkan terus menerus dapat menggerus kepercayaan diri kita ketika bekerja. Padahal, membuat kesalahan saat bekerja itu wajar, asal kita bertanggung jawab memperbaikinya dan tidak membiarkannya terjadi berulang kali.

Rasa tidak percaya diri akan memiliki berbagai dampak pada pekerjaan kita, lho. Di antaranya, kita menjadi kesulitan dalam menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Kita pun kerap menyalahkan diri sendiri ketika melakukan kesalahan, sekecil apa pun itu. Hal ini tentu menghambat kinerja kita saat bekerja, bukan?

Cara Membangun Rasa Percaya Diri saat Bekerja

Percaya diri saat bekerja

Untuk mengatasinya, ada beberapa langkah yang bisa kamu coba. Begini cara-cara membangun kepercayaan diri di pekerjaan:

1. Cari tahu apa kelebihan dan kekuranganmu. Kamu bisa mencoba untuk mempertajam kemampuan serta kelebihanmu dan mengurangi kesalahan akibat kekuranganmu.

2. Ingat kembali pencapaian-pencapaian yang telah kamu raih di tempat kerjamu. Misalnya, tidak pernah terlambat kirim deadline. Mungkin terdengar sepele, tapi sebetulnya itu patut kamu hargai. Percayalah, sekecil apa pun pencapaianmu, tetaplah berarti. Tindakan ini akan membantu meningkatkan kepercayaan diri yang kamu punya.

3. Minta pendapat dan masukan dari rekan kerja atau atasanmu. Dengan meminta pendapat atau masukan, kamu bisa mempelajari lebih banyak tentang dirimu. Hal ini juga akan membantumu untuk meningkatkan kepercayaan diri saat kamu bekerja lho.

 

Semoga, setelah kamu berhasil megatasi rasa tidak percaya diri dalam pekerjaan, kinerjamu semakin meroket ya! Yuk, pelajari lebih lanjut bagaimana mengelola rasa percaya diri di sini.

Diskusi bersama Tim Kami!

Kami membantu organisasi memecahkan masalah yang paling mendesak. Gunakan opsi berikut untuk menghubungi tim kami agar dapat lebih memahami kebutuhan organisasi Anda.

Hubungi Kami

Diskusi bersama Tim Kami!

Kami membantu organisasi memecahkan masalah yang paling mendesak. Gunakan opsi berikut untuk menghubungi tim kami agar dapat lebih memahami kebutuhan organisasi Anda.

Hubungi Kami

Diskusi bersama Tim Kami!

Kami membantu organisasi memecahkan masalah yang paling mendesak. Gunakan opsi berikut untuk menghubungi tim kami agar dapat lebih memahami kebutuhan organisasi Anda.

Hubungi Kami